Hukum Meninggalkan Shalat Jumat Dengan Sengaja – Quranusmani.com

Hukum meninggalkan shalat jumat dengan sengaja adalah haram, terutama bagi kaum laki-laki yang sudah baligh wajib hukumnya menjalankan ibadah shalat jumat. Dengan kata lain, shalat jumat merupakan ibadah wajib seperti halnya shalat 5 waktu khususnya bagi para kaum lelaki.

Hukum Meninggalkan Shalat Jumat Bagi Kaum Pria Menurut Islam

Hukum meninggalkan shalat jumat – Hal tersebut sudah dijelaskan dalam Al-Quran surat Al-Jumu’ah ayat 9 mengenai shalat jumat, penjelasannya sebagai berikut :

“Wahai orang-orang beriman, apabila diseru untuk menunaikan shalat Jum`at, maka bersegeralah kalian kepada mengingat Allah dan tinggalkanlah jual beli. Yang demikian itu lebih baik bagimu jika kamu mengetahui.” ( QS. Al-Jumu`ah : 9)

Nah penjelasan di Al-Qur’an tersebut diperkuat dengan penjelasan pada hadits yang diriwayatkan oleh Thariq bin Syihab berdasarkan sabda Rasulullah Saw :

“Shalat Jumat itu adalah kewajiban bagi setiap muslim dengan berjamaah, kecuali atas 4 orang, (yaitu) Budak, Wanita, Anak kecil dan Orang sakit.” (HR. Abu Daud)

[ Rekomendasi Terbaik : Penerbit Alquran ]

Bagaimana apabila seseorang tidak melaksanakan ataupun meninggalkan sholat jumat? penjelasannya sebagai berikut :

Hadits ini diriwayatkan oleh Ibnu Umar dan Abu Hurairah karena mereka melihat dan juga mendengar sabda Rasulullah Saw :

“Hendaklah orang-orang berhenti dari meninggalkan shalat Jumat atau Allah akan menutup hati mereka dari hidayah sehingga mereka menjadi orang-orang yang lalai.” (HR. Muslim)

Hadits yang diriwayatkan Oleh Ibnu Majah dari Jabir bin Abdullah berdasarkan sabda Rasulullah Saw :

“Siapa yang meninggalkan shalat Jumat sebanyak tiga kali tanpa kebutuhan darurat, Allah akan tutup hatinya.” (Dinyatakan hasan oleh Al-Albany dalam Shahih Ibnu Majah)

Maksudnya adalah sebagai berikut :

Al-Manawi rahimahullah berkata, “Yang dimaksud ditutup hatinya adalah Allah tutup dan cegah hatinya dari kasih sayang-Nya, dan dijadikan padanya kebodohan, kering dan keras, atau menjadikan hatinya seperti hati orang munafik.” (Faidhul Qadir)

Shalat Jumat Harus Lebih Diutamakan Daripada Pekerjaan Apapun || Hukum Meninggalkan Shalat Jumat

Jika sudah datang waktu shalat jumat sebaiknya segera bergegas meninggalkan aktivitas apapun yang sedang dilakukan. Karena sholat jumat akan membawwa kebaikan bagi diri sendiri. Hal ini dijelaskan di dalam Al-Qur’an surat Al-Jumu’ah ayat 11, penjelasannya sebagai berikut :

“Dan apabila mereka melihat perniagaan atau permainan, mereka bubar untuk menuju kepadanya dan mereka tinggalkan kamu sedang berdiri. Katakanlah: `Apa yang di sisi Allah lebih baik daripada permainan dan perniagaan`, dan Allah Sebaik-baik Pemberi rezki.” (QS.Al-Jumu’ah : 11)

Wajib Dilaksanakan Dengan Cara Berjamaah

Shalat jumat wajib dilaksanakan dengan cara berjamaah. Dan hal tersebut dijelaskan di beberapa hadits, penjelasannya sebagai berikut :

“Dan Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam selalu menunaikan shalat ini secara berjama’ah, bahkan hal ini menjadi ijma’ (kata sepakat) para ulama.” (Al Mawsu’ah Al Fiqhiyyah)

Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam berdiri berkhutbah pada hari Jum’at, lalu datanglah rombongan dari Syam, lalu orang-orang pergi menemuinya sehingga tidak tersisa, kecuali dua belas orang.” (HR. Muslim no. 863)

Demikian kesempatan kali ini dalam membahas mengenai hukum meninggalkan shalat jumat. Semoga bermanfaat dan terima kasih sudah berkenan meluangkan waktu untuk membaca artikel ini.

Cetak Al Quran Custom Sesuai Keinginan – 0878 2646 0570

Tentu saja, Quranusmani.com telah banyak sekali melayani pesanan alquran custom untuk banyak lembaga besar. Antara lain, BAZNAS, Universitas Mercu Buana, Siaga Peduli, Pegadaian, Pesantren Daarut Tauhiid, LAZ Nurul Hidayat, PT. Aneka Tambang, Pesantren Gontor, Telkomsel, MUI Jawa Timur, Hidayatullah, Yayasan Tasdiqiyah, Yayasan Ibnu Katsir Jember dan lainnya. || Hukum meninggalkan shalat jumat

Pesan Al Quran Custom Sekarang Juga –  Hubungi via WhatsApp 0878 2646 0570 ( Fast Respon )

Tertarik memesanan alquran custom di Quranusmani.com? Anda bisa langsung menghubungi kami melalui kontak WhatsApp dan nomor telepon untuk langsung melakukan panggilan, chat whatsapp ataupun melalui SMS. Jika sudah, Anda akan segera terhubung dengan admin kami yang sedang bertugas dan sampaikan kebutuhan Anda. || Hukum meninggalkan shalat jumat

Melayani pemesanan alquran custom cover untuk keperluan sekolah, pengajian, wakaf, lembaga, organisasi, branding, hadiah, souvenir atau pun keperluan yang lain? Segera hubungi admin Quranusmani.com untuk mendapatkan harga terbaik dan harga diskon. || Hukum meninggalkan shalat jumat

hukum meninggalkan shalat jumat

Kontak Admin : WhatsApp atau Telepon —->> 0878-2646-0570

Baca Juga :

Leave a Comment

Chat Admin
Chat Admin
Mau cetak Al-Quran Custom atau Sisipan?

Sedia Al-Qur’an untuk kebutuhan kantor, branding, promosi, TAHLILAN dan lain lain